Sumbul-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi sukses melaksanakan kegiatan pelayanan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) bagi siswa/i yang telah berusia 17 tahun ke atas di SMA Negeri 1 Sumbul, Rabu (13/04).
Dalam keterangannya dari ruang kerjanya, Kadis Dukcapil Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si menjelaskan kegiatan rekam KTP-el bagi pemula ini dilakukan sebagai salah satu program penuntasan identitas diri seluruh Warga Dairi.
"Pelayanan rekam KTP-el bagi pemula terus giat dilakukan kesekolah-sekolah SMA/SMK sederajat di seluruh wilayah Dairi untuk menyelesaikan kepemilikan KTP-el bagi pemula yang secara umum berada di sekolah-sekolah tingkat menengah atas," tutur Kadis Dukcapil.
Ia juga menambahkan bahwa selama dua hari berturut-turut, sejak hari Selasa yang lalu dan hari ini dilaksanakan kegiatan rekam KTP-el di SMA Negeri 1 Sumbul.
"Hasil dari kegiatan tersebut, hari selasa terekam sebanyak 53 orang, hari ini sebanyak 98 orang sehingga total perekaman yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Sumbul sebanyak 151 orang. Hasil perekaman tersebut selesai tercetak sebanyak 85 keping KTP dan 66 keping lagi akan dicetak di Kantor Camat Sumbul dan besok diserahkan kepada pihak sekolah," ujar Deddy.
Inilah bentuk perubahan pelayanan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Dairi dibawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu yang terus memberikan pelayaan cepat, tepat dan nyata sehingga langsung dirasakan seluruh masyarakat.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sumbul Drs. Silas Sahat Sihombing diwakili Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Sinta Nainggolan, S. Pd mengapreasi pelayanan yang diberikan Dinas Dukcapil kesekolah dalam penerbitan KTP-el ke sekolahnya.
Dia berharap agar program seperti ini dapat terus dilakukan setiap tahunnya untuk mempercepat kepemilikan KTP-el bagi siswa/i yang telah cukup umur dalam memiliki KTP-el sehingga tidak perlu lagi repot pelajar ke Dinas Dukcapil Dairi atau Kantor Camat terdekat.
Tim Jempol Rekam KTP-el bagi pemula Dinas Dukcapil Dairi Suriaman Kaloko, Morleon Steve Tambunan, Sahlim Kudadiri dan Moh. Nasir Capah.
Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=312125904367846&id=100067113165768?