Kades Lau Bagot Serahkan Akta Nikah Pengantin Baru Di Gereja Pantekosta di Indonesia Tigalingga

18 Oct 2023     59

Lau Bagot-Kepala Desa Lau Bagot Sunardi bersama Petugas TPDK Tiga Lingga Halasson Simbolon menyerahkan akta nikah pengantin baru Alex Candro Brasa dengan Sri Mariati Tinambunan yang melangsungkan pernikahan di Gereja Pantekosta di Indonesia Tigalingga, Kecamatan Tiga Lingga, Sabtu (14/10).

Kedua mempelai memperoleh akta perkawinan ketika telah mendapat pemberkatan nikah dari Pendeta Evie R. Subarkti.

Sebelum menyerahkan dokumen adminduk tersebut, Kepala Desa Lau Bagot Sunardi mengucapkan selamat berbahagia kepada kedua pengantin yang telah resmi menjadi pasangan suami isteri.

"Sebagai wujud kerjasama Pemerintah Desa Lau Bagot dengan Dinas Dukcapil Dairi dalam melayani masyarakat, program penyerahan akta pernikahan ketika berlangsung pernikahan di gereja-gereja, akan dilakukan penyerahan akta perkawinan sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,"katanya dalam sambutannya yang didampingi Kasi Pemerintahan Desa Lau Bagot Maruli Sitanggang.

Ia juga mengajak seluruh jemaat gereja Pantekosta yang hadir untuk memanfaatkan kesempatan baik ini untuk melengkapi seluruh dokumen adminduk. Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa di Kantor Desa Lau Bagot juga telah tersedia layanan adminduk untuk percepatan pelayanan adminduk dan mendekatkan pelayanan ditengah-tengah masyarakat.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid02uHEmgWUFnSG6YChe4agzP3dy9vE1ikSbd27aJQ2W7mERjr5Tm...




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



SP4N-LAPOR!



SIPPN KemenPANRB