Sidikalang-Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu menyerahkan piala dan piagam penghargaan kepada Desa/Kelurahan se-Dairi atas capaian cakupan kepemilikan dokumen adminduk tertinggi dan Desa/Kelurahan, Puskesmas, dan Kantor Urusan Agama (KUA) yang aktif mempergunakan layanan perkebbas Tahun 2023, dalam rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Dairi ke 76, bertempat di depan Kantor Bupati DaIri, Sidikalang, Minggu (01/10).
Dalam amanatnya, Bupati menjabarkan berbagai capaian pembangunan dan pencapaian di Dairi sejak tahun 2019 hingga saat ini.
"Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pada tahun 2022 adalah sebesar 72,56 yang tumbuh sebesar 1,14 poin dari tahun 2019 yaitu sebesar 71,42. Umur Harapan Hidup (UHH) di Kabupaten Dairi Pada tahun 2022 adalah 69,64, meningkat 0,85 dari tahun 2019 yaitu 68,79. Rata-rata lama sekolah pada tahun 2022 adalah 13,24, meningkat 3,90 dari tahun 2019 yaitu 9,34, rata-rata pengeluaran perkapita pada tahun 2022 adalah Rp.10.740.000, meningkat Rp.138.000 dari tahun 2019 yaitu Rp.10.602.000,"tutur Doktor Eddy Berutu dihadapan seluruh peserta upacara yang hadir.
Eddy juga berharap melalui peringatan Hari Jadi Kabupaten Dairi ke-76 menjadi momentum untuk terus bergerak dalam peningkatan capaian kinerja Pemerintah Kabupaten Dairi.
"Kita harus bersama-sama bergandengan tangan, mengambil peran masing-masing dalam rangka memajukan daerah yang kita cintai ini. Sekecil apapun peran yang diamanahkan kepada kita mari kita tindaklanjuti dengan kerja-kerja nyata untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Dairi yang kita cinta ini,"katanya dengan penuh semangat.
Selesai upacara, Bupati Dairi menyerahkan piagam dan penghargaan kepada tiga desa dengan kategori capaian cakupan kepemilikan dokumen yang tertinggi, yakni Desa Perjuangan Kecamatan Sumbul dengan kategori jumlah penduduk besar, Desa Kaban Julu Kecamatan Lae Parira dengan kategori jumlah penduduk sedang dan Desa Sigambir-gambir Kecamatan Siempat Nempu Hulu dengan kategori jumlah penduduk kecil.
Selanjutnya, dibagikan juga penghargaan kepada lima desa dengan kategori paling aktif mempergunakan Pelayanan Administrasi Kependudukan Berbasis Online (Perkebbas) dalam melayani warga, Juara 1 Desa Desa Bukit Lau Kersik Kecamatan Gunung Sitember, Juara 2 Desa Huta Rakyat Kecamatan Sidikalang, Juara 3 Desa Pegagan Julu VI Kecamatan Sumbul, Juara 4 Desa Karing Kecamatan Berampu, Juara 5 Desa Pegagan Julu VII Kecamatan Sumbul.
Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada Puskesmas Se-Kab. Dairi dengan kategori paling aktif mempergunakan aplikasi Perkebbas,dengan Juara 1 Puskesmas Sigalingging, Juara 2 Puskesmas Kentara, Juara 3 Puskesmas Tiga Baru. RSUD Sidikalang juga memperoleh penghargaan atas Kinerja yang sangat tinggi dalam Pemanfaatan Aplikasi Perkebbas dalam Percepatan Penerbitan Dokumen Administrasi Kependudukan Pasca Persalinan di instansi tersebut.
Terakhir, piala dan piagam penghargaan diberikan kepada KUA se-Kab. Dairi, kategori paling aktif mempergunakan aplikasi Perkebbas, dengan Juara 1 KUA Sidikalang, Juara 2 KUA Berampu, Juara 3 KUA Sitinjo.
Dalam kesempatan tersebut, terlihat Kadis Dukcapil Dairi Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si, Sekdis Dukcapil Rayambong S. Sitohang, ST, MAP dan beberapa pejabat fungsional Dukcapil Dairi dalam menyerahkan piala dan penghargaan tersebut.
Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid0ce2kMNx3pAJ7FmtWs9R7Bx4CQGgHDtY3cUuF1E7YyRS4hBY8Bn...