Peserta Didik MAN Dairi Peroleh Layanan Rekam KTP-el dan KIA

10 Nov 2023     118

Sidikalang-Penuntasan Identitas diri berupa kepemilikan KTP-el dan KIA bagi seluruh penduduk termasuk kepada para peserta didik, terus dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi melalui pelayanan jemput bola (Jempol) kesekolah-sekolah di seluruh wilayah Kabupaten Dairi.

"Hari ini, pelayanan jempol Dinas Dukcapil Dairi hadir di sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Dairi. Kami memberikan pelayanan rekam KTP-el bagi para siswa yang telah berusia 17 tahun keatas dan pelayanan KIA bagi pelajar dibawah 17 tahun,"tutur Kadis Dukcapil Dairi yang ditemui diruang kerjanya di Dinas Dukcapil Dairi di Jalan Pandu Kelurahan Bintang Hulu, Sidikalang, Kamis (09/11).

Pelayanan di Sekolah MAN Dairi berhasil rekam KTP-el sebanyak 115 orang dan KIA sebanyak 118 orang. Capaian ini patut diapresiasi atas kerjasama pihak sekolah dalam mengerahkan seluruh para pelajarnya untuk memiliki identitas diri.

"Pelayanan jempol adminduk kesekolah-sekolah menjadi agenda tahunan Dinas Dukcapil Dairi dalam memberikan pelayanan prima kepada seluruh warga dalam hal ini kepada para peserta didik, yang diharapkan program Dairi Gerak Cepat menuju Dairi Unggul dibawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu semakin dirasakan seluruh masyarakat," ungkapnya.

Terlihat Pejabat Fungsional Dinas Dukcapil Dairi Eliana, SH, MM bersama Staf Morleon Steve Tambunan bersama Staf TPDK Sidikalang Asmarani Solin melaksanakan pelayanan tersebut. Sedangkan pihak sekolah yang ikut mendampingi pelayanan Kepala Sekolah MAN Dairi Amri Al Anshari Sitongkir.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid02WiaxazfvKT8HtzmP7h9PcQL1FjqJDkRqPsUC7743oaVZ7PBiE...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!