Wujudkan Program Dairi Gerak Cepat, Enam Keluarga Terima Adminduk Lengkap di RSUD Sidikalang Usai Bersalin

27 Nov 2023     198

Sidikalang-Untuk mendukung terwujudnya Dairi Gerak Cepat menuju Dairi Unggul yang menyejahterahkan masyarakat dalam harmoni keberagaman, Direktur RSUD Sidikalang dr. Pesalmen Saragih diwakili petugas medis sekaligus Operator Perkebbas RSUD Sidikalang Sahat Marulitua Sibarani menyerahkan enam dokumen Administrasi Kependudukan (Adminduk) lengkap kepada enam keluarga pasca bersalin di RSUD Sidikalang, Jumat (24/11).

Dokumen adminduk yang diterima berupa akta kelahiran anak, Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Identitas Anak (KIA), langsung diterima sebelum meninggalkan rumah kesehatan milik Pemerintah Kabupaten Dairi.

Keenam keluarga yang menerima dokumen adminduk tersebut adalah keluarga Okto Simarmata - Anselina Lingga, menerima akta kelahiran anak Nauli Anastasya Simarmata, yang bertempat tinggal di Desa Paropo I, Kecamatan Silahisabungan.

Keluarga Jawalen Nainggolan-Masrina Simamora, menerima akta lahir anak Nathanael Benedictus Nainggolan, yang beralamat di Gupa Barisan, Desa Adian Gupa, Kecamatan Siempat Nempu.
Selanjutnya, keluarga Rizal Leonardo Sinaga-Nesra Minarti Tetti Laurensia Sitorus, menerima akta kelahiran anak Reynaldo Pratama Sinaga, bertempat tinggal di Dusun III Janji Matogu, Desa Lae Ambat, Kecamatan Silima Pungga-Pungga.

Keluarga Carlin Simbolon-Gracia Agustina Purba, menerima akta kelahiran anak Darelano Avshalom Simbolon, bertempat tinggal di Desa Ujung Teran, Kecamatan Tigalingga.
Keluarga Lastro Sinaga-Lois Jeni Theresia Lingga, menerima akta lahir anak Ivana Gracella Sinaga, berdomisili di Paranginan, Desa Soban, Kecamatan Siempat Nempu.

Terakhir, Keluarga Franki Suhendra Saragih-Agnes Herna M. Rajagukguk, menerima akta lahir anak Sean Joaquin Saragih, bertempat tinggal di Juma Pandan, Desa Sosor Lontung, Kecamatan Siempat Nempu.

Inilah adalah kolaborasi kecepatan dan kemudahan pelayanan terpadu antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi dengan RSUD Sidikalang dengan memanfaatkan layanan perkebbas.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid0vYYP5BhXebUkZgvqkjdMzytsDPyuUAN6V4zyv1N59edzuRw9JW...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!