Dinas Dukcapil Dairi Tuntaskan Adminduk Pelajar Dua Sekolah Dasar di Desa Paropo I

14 Dec 2023     321

Paropo I-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi melalui Petugas TPDK Silahisabungan Erawida Simaibang dan Agustina Sagala menyerahkan 73 KIA milik para pelajar SD Negeri 033922 dan SD Negeri 030344 Desa Paropo I, Kecamatan Silahisabungan, Selasa (12/12).

Dalam keterangannya, Petugas TPDK Silahisabungan Erawida Simaibang mengatakan seluruh pelajar SD Negeri 033922 dan SD Negeri 030344 Desa Paropo I telah dituntaskan seluruh dokumen adminduk melalui penyerahkan KIA kepada seluruh pelajar.

"Syarat untuk mengurus KIA adalah akta kelahiran, Kartu Keluarga (KK), yang berarti bahwa dengan terbitnya KIA, seluruh dokumen adminduk para peserta didik di dua sekolah SD tersebut telah dituntaskan,"tutur Era selesai menyerahkan adminduk.

Jumlah pelajar di SD Negeri 033922 Desa Paropo I sebanyak 106 orang. 61 pelajar telah memiliki KIA sedangkan 23 pelajar Kartu Keluarga (KK) diluar Dairi, sehingga diserahkan sebanyak 22 keping KIA.

Sedangkan SD Negeri 030344 Desa Paropo I, jumlah pelajar sebanyak 153 orang, yang telah memiliki KIA sebanyak 85 orang, 17 pelajar Kartu Keluarga (KK) diluar Dairi, sehingga diserahkan 51 keping KIA.

Terlihat Kepala Sekolah (Kasek) SD Negeri 033922 Demsi Matanari S.pdk dan Guru SD Negeri 030344 Romauli Sinaga membagikan Kartu Identitas Anak (KIA) kepada peserta didik.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid0DqY9ntA5hSVXWb7NGyyLU2dmQoAgUu8jw3hhfpiJMG69NDEV3Q...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!