Penduduk Rentan Desa Sungai Raya Terima Layanan Jempol Siturang

13 May 2024     265

Sungai Raya-Penduduk Rentan Desa Sungai Raya, Heppy Sihombing, 39 Tahun menerima layanan Jemput Bola Administrasi Kependudukan Siap Turun Langsung atau dikenal dengan layanan Jempol Siturang Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi, bertempat langsung dikediaman warga tersebut di Desa Sungai Raya, Kecamatan Siempat Nempu Hulu, Selasa (07/05).

Kepala Dinas (Kadis) Dukcapil Dairi Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si mengatakan beberapa hari yang lalu Hotlam Sihombing, ayahanda Heppy Sihombing mengajukan permohonan pelayanan rekam KTP-el terhadap anaknya karena selama ini belum memiliki identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk Elektronik.

"Berdasarkan permohonan warga, petugas layanan jempol siturang melakukan kunjungan turun langsung kerumah warga di Desa Sungai Raya untuk mengambil sidik jari, iris mata, tanda tangan dan foto diri atau dikenal dengan rekam biometrik", tutur Kadis yang ditemui diruang kerjanya sambil melayani warga yang berdiskusi terkait dokumen adminduk.

Hadir inovasi layanan jempol siturang ini dapat membantu Warga Dairi yang masuk dalam kategori penduduk rentan dalam memenuhi hak-hak konstitusionalnya berupa kepemilikan KTP-el. Dinas Dukcapil Dairi akan datang mengunjungi warga tersebut tanpa dibebankan biaya atau layanan ini diberikan secara cuma-cuma.

"Seluruh Warga Dairi dapat memperoleh layanan ini dengan terlebih dahulu mengajukan permohonan kepada petugas di Dinas Dukcapil Dairi atau kantor camat dan boleh juga melalui aplikasi jempol siturang dengan link https://jempolsiturang.dairikab.go.id. Pelayanan Dinas Dukcapil Dairi terus ditingkat baik secara offiline dan online untuk mendukung terwujudkan Pelayanan Prima untuk membahagiakan seluruh masyarakat", jelasnya.

Terlihat Kabid PIAK Indra Simanjuntak, S.Kom bersama Staf Dukcapil Dairi Steve Morleon Tambunan mengambil biometrik warga rentan Desa Sungai Raya didampingi keluarga dan Perangkat Desa Sungai Raya.

berita ini dapat dibaca di : https://www.facebook.com/photo/?fbid=762087306038368&set=pcb.762087519371680&locale=id_ID??




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!