Sidikalang-Dalam rangka mempercepat pelayanan administrasi kependudukan bagi seluruh warga Dairi, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Dairi kembali melakukan program jemput bola melalui kegiatan pembagian KTP-El bagi peserta didik di SMK Wasta Teknik Dairi. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari komitmen Disdukcapil untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya generasi muda yang telah memasuki usia 17 tahun.
Sebanyak 30 siswa SMK Teknik Dairi yang telah memenuhi syarat usia dan telah terdata sebelumnya, menerima KTP-El secara langsung. Langkah ini bertujuan untuk mempermudah proses pengurusan dokumen kependudukan tanpa harus datang ke kantor Disdukcapil, sehingga para siswa dapat segera memiliki identitas resmi yang sangat penting untuk berbagai keperluan administratif di masa depan.
Demikian keterangan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi, Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si yang ditemui di ruang kerjanya, Rabu (23/10).
Lebih lanjut Deddy menyampaikan bahwa program jemput bola ini merupakan bentuk pelayanan prima yang ingin terus dikembangkan oleh Disdukcapil, terutama untuk memastikan seluruh penduduk, termasuk generasi muda, mendapatkan akses yang mudah dan cepat dalam pengurusan dokumen kependudukan.
"Kami ingin memastikan bahwa anak-anak yang telah memasuki usia dewasa mendapatkan hak-hak sipil mereka dengan mudah. KTP-El ini akan sangat berguna bagi mereka, baik dalam hal pendaftaran perguruan tinggi, pekerjaan, maupun keperluan lainnya," ujarnya.
Anne Tambunan selaku Tenaga Administrasi sekolah SMK Teknik Dairi menuturkan bahwa para siswa menyambut baik program ini karena mereka tidak perlu lagi mengurus KTP-El secara manual di kantor Dukcapil.
"Ini sangat membantu kami. Para peserta didik tidak terganggu waktu belajar, dan langsung bisa mendapatkan KTP di sekolah. Terima kasih untuk layanan yang sangat memudahkan ini," katanya.
Program ini menjadi salah satu upaya inovatif yang terus dilakukan oleh Disdukcapil Dairi dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih efisien, responsif, dan inklusif. Melalui pendekatan jemput bola ini, Pemerintah Kabupaten Dairi berharap seluruh warga dapat terdata dengan baik dan tepat waktu, serta tidak ada lagi hambatan dalam mengakses layanan administrasi kependudukan.
Dinas Dukcapil Dairi berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan melalui inovasi-inovasi yang proaktif dan menyentuh langsung kebutuhan masyarakat di berbagai sektor.
Tampak Royani Manik, Pegawai Dukcapil Dairi yang bertugas di Kecamatan Sidikalang menyerahkan kepada Anne Tambunan selaku Tenaga Administrasi sekolah SMK Teknik Dairi dan langsung membagikan KTP-el kepada peserta didik.
Berita ini juga dapat dibaca di:https://www.facebook.com/share/p/wfqynhUpSg86KhkW/