Bangun-Kebahagiaan terpancar dari pasangan Sastro Situmorang dan Derwanti Nainggolan saat menerima akta pernikahan langsung dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi. Penyerahan dokumen penting ini dilakukan oleh Pejabat Fungsional Dukcapil, Yohanna Pratedina Ketaren, SE, mewakili Kepala Dinas Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si, dalam momen spesial pernikahan mereka yang berlangsung di Gereja HKBP Bangun Ressort Bangun Marturia, Desa Bangun, Kecamatan Parbuluan, Senin (20/01).
Kedua mempelai menerima pemberkatan yang dipimpin oleh Pendeta Susanto Silalahi, S.Th di hadapan orang tua, keluarga besar, dan jemaat gereja. Momen ini menjadi lebih istimewa karena pasangan pengantin langsung menerima Kartu Keluarga (KK) baru dengan status kawin tercatat. Tidak hanya itu, orang tua kedua mempelai juga mendapatkan KK yang diperbarui sesuai perubahan status keluarga.
Yohanna Ketaren menyampaikan rasa syukurnya dapat turut berbagi kebahagiaan dalam momen sakral ini. "Selamat berbahagia kepada Bapak Sastro Situmorang dan Ibu Derwanti Nainggolan. Kiranya rumah tangga yang dibangun menjadi keluarga yang takut akan Tuhan dan menjadi teladan di tengah masyarakat," ungkapnya.
Inovasi pelayanan Dukcapil Dairi ini hadir untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan dokumen administrasi kependudukan, tanpa perlu datang langsung ke kantor Dukcapil.
"Hadirnya kami di sini adalah untuk menambah kebahagiaan di hari spesial kedua mempelai. Dengan layanan ini, masyarakat tidak lagi direpotkan untuk mengurus dokumen penting. Semua diselesaikan secara cepat dan langsung diserahkan usai pemberkatan," jelas Yohanna dengan senyum penuh kehangatan.
Pelayanan ini merupakan komitmen Dinas Dukcapil Dairi dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, terutama pada momen-momen penting seperti pernikahan. Dengan langkah ini, Dukcapil Dairi terus membuktikan dedikasinya untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus menghadirkan kebahagiaan yang tak terlupakan.
Berita ini juga dapat dibaca di:https://www.facebook.com/share/p/1KrSV5sbK7/