Tanah Pinem-Petugas Tempat Perekaman Data Kependudukan (TPDK) Kecamatan Tanah Pinem Arga Sinaga, SE membagikan sebanyak 27 keping Kartu Identitas Anak (KIA) milik anak-anak didik Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Gemilang, Desa Tanah Pinem, Kecamatan Tanah Pinem, Selasa (16/05).
Dalam keterangannya, Arga Sinaga, ST mengatakan bahwa untuk menuntaskan kepemilikan dokumen adminduk seluruh warga yang berdomisili di wilayah Kecamatan Tanah Pinem termasuk kepada anak-anak peserta didik mulai PAUD, TK, SD dan SMP, perlu dilaksanakan pelayanan Jempol ke sekolah-sekolah.
"Pelayanan jemput bola terus kami laksanakan dengan berkoordinasi dengan seluruh sekolah untuk kembali mencek para pelajar yang belum memiliki identitas diri berupa akta lahir dan KIA," tutur Arga.
Sementara itu dari ruang kerjanya, Kadis Dukcapil Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si mengucapkan terimakasih atas kerja keras TPDK Tanah Pinem dalam memberikan pelayanan prima ke PAUD Gemilang disela-sela waktunya melayani warga di Kantor Camat Tanah Pinem.
"Pelayanan urusan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil saat ini sudah semakin dekat dan mudah dengan tersedianya pelayanan di seluruh Kantor Camat se â Dairi, seluruh kantor Desa dan Keluurahan dan instansi lainnya dengan program terpadu," kata Kadis.
Ia juga menjelaskan pelayanan adminduk juga tersedia secara online melalui aplikasi perkebbas. Aplikasi perkebbas dibangun untuk memberikan solusi bagi warga yang lokasinya jauh dari sidikalang. Selain itu, dapat mengurusnya kapan saja dan dari mana saja karena berbasisnya teknologi informasi dengan membuka link
https://perkebbas.dairikab.go.id"Perkebbas merupakan inisiatif Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu untuk mempercepat dan mendekatkan pelayanan ditengah-tengah masyarakat. Oleh karena itu, mari seluruh warga memanfaatkan pelayanan ini," ucap Deddy.
Terlihat tutor PAUD Sri Wahyuni Karo-Karo bersama Evira Seridewi Bangun menerima KIA dan langsung membagikan kepada anak-anak didik.
Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid0LJfWiK6r8hUSQp36ePxXBRKHPpRmcCDVbKW3nQpugoKN9Uxpzw...