Hadir di Tengah Duka: Desa Sempung Polling Serahkan Akta Kematian Langsung di Rumah Ahli Waris

13 Jan 2026     34

Sempung Polling - Kehadiran pemerintah di tengah masyarakat kini tidak hanya dirasakan pada saat momen bahagia, tetapi juga di saat-saat tersulit ketika duka menyelimuti.

Sebagai bentuk empati sekaligus komitmen dalam menuntaskan administrasi kependudukan, Pemerintah Desa Sempung Polling kembali menunjukkan aksi nyata melalui layanan Jemput Bola bagi keluarga yang sedang berduka.

Mewakili Kepala Desa Sempung Polling, Juanda Saraan, perangkat desa Antonius Sihombing hadir secara langsung di rumah duka almarhumah Pestaria Siburian, tutup usia 68 tahun di Dusun I, Desa Sempung Polling, Kecamatan Lae Parira, Senin (29/12).

Kedatangan tim desa ini bertujuan untuk menyerahkan dokumen Akta Kematian kepada ahli waris, Engly Purba, tepat saat keluarga sangat membutuhkannya.

Penyerahan dokumen ini merupakan bagian dari paket layanan tuntas yang dirancang agar keluarga yang ditinggalkan tidak perlu lagi dibebani urusan administratif ke kantor dinas.

Dokumen Akta Kematian yang diserahkan tidak hanya menjadi bukti legalitas kepulangan warga, tetapi juga menjadi prasyarat penting bagi ahli waris dalam mengurus berbagai keperluan administratif lainnya di masa depan.

Antonius Sihombing menjelaskan bahwa kecepatan layanan ini berkat pemanfaatan aplikasi Perkebbas (Pelayanan Administrasi Kependudukan Berbasis Online).

Sesuai program kerja Desa Sempung Polling, kami berkomitmen hadir langsung dalam setiap peristiwa penting warga.

Dengan adanya inovasi Perkebbas, kami tidak perlu lagi direpotkan dengan prosedur yang panjang.

Cukup diproses secara online, dokumen langsung terbit dan bisa kami antarkan segera ke rumah warga sebagai bentuk pelayanan prima, ujar Antonius.

Inisiatif proaktif dari tingkat desa ini mendapat apresiasi tinggi dari Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi, Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si. Menurutnya, apa yang dilakukan Desa Sempung Polling adalah bukti nyata bahwa pelayanan publik kini telah mengalami desentralisasi yang luar biasa.

Inovasi Perkebbas memberikan dampak luas karena masyarakat tidak perlu lagi menempuh perjalanan jauh ke Sidikalang.

Layanan sudah tersedia di desa.

Warga dimudahkan, terutama dalam situasi berduka seperti ini.

Inilah esensi dari pelayanan yang mendekatkan pemerintah ke pintu rumah rakyatnya, tegas Dr. Deddy.




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


NILAI SKM



PENGUMUMAN



PERSYARATAN ADMINDUK


Ketersediaan Blangko KTP
Dinas Dukcapil Kab. Dairi

Tanggal Jumlah
24-09-2025 3.000
27-08-2025 2.500
30-07-2025 3.000
20-06-2025 4.000
22-05-2025 1.500


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


CALL CENTER



BULETIN



SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT