Kadis Dukcapil Dairi Terima Kunker DPRD Humbang Hasundutan

16 Dec 2021     387

Kadis Dukcapil Dairi Terima Kunker DPRD Humbang Hasundutan

Sidikalang - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si menerima kunjungan kerja (Kunker) Komisi A DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan di Dinas Dukcapil Dairi yang beralamat Jl. Pandu Kelurahan Bintang Hulu Sidikalang, Kamis (16/12).

Kunjungan kerja ke Dinas Dukcapil Dairi, dipimpin langsung Ketua Komisi A Bresman Sianturi, SH, yang didampingi beberapa anggota komisi A, Guntur S. Simamora, ST, Sanggul Rosdiana Manalu, Laston Sinaga.

Dalam paparannya diruang rapat Dinas Dukcapil, Kadis menjelaskan bahwa Dinas Dukcapil terus berbenah, memperbaiki seluruh pelayanan urusan dokumen kependudukan untuk lebih mudah dan lebih cepat.

“Kami terus meningkatkan kualitas pelayanan kami seperti menyediakan pelayanan di 15 Kantor Kecamatan, 161 Kantor Desa dan 8 Kantor Kelurahan. Selain itu, kerjasama dengan instansi terkait seperti RSUD Sidikalang dan 18 Puskesmas dalam menerbitkan akta kelahiran bagi ibu-ibu yang bersalin diinstansi kesehatan tersebut”, ujarnya dihadapan komisi A DPRD Kabupaten Humbahas tersebut.

Hari ini, setelah pertemuan ini, kami akan meneken kerjasama dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Dairi dalam penerbitan dokumen kependudukan seperti KK dan KTP-el bagi Warga yang melangsungkan pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA) se-Dairi.

"Dinas Dukcapil juga menyediakan layanan antar dokumen kependudukan kerumah-rumah warga melalui jasa PT. Pos Indonesia. Warga tidak perlu lagi repot menunggu dokumennya selesai diproses, kami bersedia mengantar dokumen tersebut langsung kerumah warga", ungkapnya.

Kami terus berinovasi untuk mewujudkan Dairi Unggul dibawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu melalui program penuntasan seluruh dokumen kependudukan Warga Dairi.

Sementara itu dalam sambutannya, Ketua Komisi A Bresman Sianturi, SH mengucapkan terimakasih atas kesediaan Dinas Dukcapil Dairi menerima kunjungan DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan.

"Kami sangat terkesan dengan layanan yang tersedia di kantor ini. Semua tertata rapi, bersih dan nyakin pelayanan yang diberikan juga baik, luar biasa", kata Ketua Komisi.

Hal senada dikatakan Anggota Komisi A Guntur S. Simamora, ST bahwa keberhasilan Dinas ini terlihat dari komitmen Bupati dan Kepala Dinasnya untuk menuntaskan seluruh pemasalahan terkait pelayanan urusan dokumen kependudukan.

"Mendengar paparan Kadis, kami mengapresiasi capaian dan keberhasilan Dinas ini dalam menuntaskan seluruh permasalahan yang ada. Kami nyakin, target 100 persen kepemilikan dokumen kependudukan bagi seluruh Warga Dairi akan berhasil sebelum tahun 2024, apabila Dinas ini konsisten dan komit dengan program-progamnya", ujar Guntur.

Setelah pertemuan, Kadis bersama seluruh anggota DPRD berkeliling meninjau setiap ruangan dan pelayanan yang sedang berlangsung dan diakhiri dengan foto bersama diruang pelayanan.

Terlihat pejabat Dinas Dukcapil yang ikut mendampingi Kadis Dukcapil menyambut kedatangan anggota DPRD tersebut Sekdis Rayambong S. Sitohang, ST, MAP, Kabid Dafduk Amudi Naiborhu, S.Sos, Kabid PIAK Simon Tonny Malau, S.Kom, MAP, Kabid PDIP Hetty Nuriaty Pardede, SH, Kabid capil Hendra Imran Purba, SH.




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



SP4N-LAPOR!



SIPPN KemenPANRB