Maju-Untuk menyelesaikan seluruh dokumen kependudukan Warga Dairi terkhusus seluruh Warga Desa Maju, Pemerintah Kabupaten Dairi melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi melaksanakan sosialisasi dengan topik Wujudkan Dairi Unggul melalui Penuntasan Dokumen Administrasi Kependudukan.
Peserta yang hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut Kepala Desa (Kades) Maju Peronika Siregar, Sekdes Jhonson Sihombing, Kasi Pemerintahan Marta Lumban Gaol, seluruh Perangkat Desa dan Para Kepala Dusun, mengambil tempat di aula Kantor Desa Maju Kecamatan Siempat Nempu, Senin (25/04).
Dalam paparannya, Kadis Dukcapil Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si mengatakan bahwa kedatangannya ke Desa Maju adalah untuk menjelaskan terkait jenis-jenis dokumen kependudukan, persyaratan, pengisian formulir permohonan dan melakukan rencana aksi dalam menyelesaikan seluruh dokumen kependudukan Warga Desa Maju.
"Berdasarkan data Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK), masih banyak ditemukan Warga Desa Maju belum memiliki akta lahir, akta kawin, data ganda dan data warga belum memiliki KTP-el. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Dairi dalam hal ini Dinas Dukcapil Dairi bersama Pemerintah Desa Maju harus berkolaborasi dalam menuntaskan dan memberikan pelayanan prima kepada seluruh warga,"tuturnya dengan penuh semangat dihadapan seluruh jajaran perangkat Desa Maju.
Salah satu program prioritas Pemerintah Kabupaten Dairi dibawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu adalah meningkatkan cakupan capaian kepemilikan dokumen pependudukan melalui penuntasan dokumen kependudukan seluruh warga Dairi. Program ini telah dtetapkan dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Dairi Tahun 2019-2024
Lebih lanjut, Dia juga mengatakan bahwa secara umum permasalahan pelayanan urusan dokumen administrasi kependudukan (adminduk) adalah kurangnya keterbukaan proses pelayanan, ketidaktepatan waktu, diskriminasi dalam memberikan pelayanan dan kurangnya kesadaran masyarakat dalam mengurus dan memiliki dokumen adminduk.
"Atas permasalahan tersebut, perlu adanya solusi yang cepat dan tepat agar pelayanan urusan dokumen dapat lebih baik lagi. Berdasarkan data yang diberikan, diharapkan seluruh jajaran Desa Maju bersama-sama melakukan pelayanan door to door. Maksud dari program ini untuk melakukan pengecekan kerumah-rumah warga, memeriksa dokumen kependudukan warga yang belum lengkap ataupun yang bermasalah, sehingga selanjutnya dilakukan pemberkasan untuk pengajuan dokumennya,"ungkap Deddy.
Melalui kegiatan tersebut, Kartu Keluarga (KK) setiap warga benar-benar berdasarkan domisilinya. Selain itu, perbaikan pendidikan dan jenis pekerjaan juga menjadi perhatian agar data-data seluruh warga benar valid.
Deddy juga berharap agar Desa Maju dapat mempergunakan aplikasi perkebbas untuk memberikan pelayanan dokumen kependudukan kepada warganya.
"Melalui aplikasi perkebbas, pengurusan dokumen kependudukan dapat lebih cepat dan mudah. Dokumen tidak perlu lagi diantar ke Dinas Dukcapil, cukup mengajukan melalui perkebbas. Beberapa dokumen sudah dapat dicetak di Kantor Desa ini seperti Kartu Keluarga (KK), Surat Keterangan Pindah WNI, Akta lahir, Akta kematian. Sedangkan beberapa dokumen seperti KTP-el, Kartu Identitas Anak (KIA) dan akta kawin dapat diajukan permohonan melalui perkebbas, hasilnya dapat dijemput ke Dinas Dukcapil atau ke Kantor Kecamatan. Semua begitu mudah dan praktis," jelas Kadis Dukcapil.
Sementara itu, Kepala Desa Maju Peronika Siregar dalam sambutan selamat datangnya, menyambut gembira atas terlaksanakan kegiatan sosialisasi di Desanya. Dia berharap melalui kegiatan ini, dapat menambah pengetahuan bagi seluruh jajarannya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya urusan dokumen kependudukan.
"Masih banyak dokumen kependudukan warga kami yang belum tuntas. Selain itu, permasalahan data ganda, warga yang belum memiliki KTP-el, belum memiliki akta lahir dan akta kawin juga menjadi perhatian kami. Oleh karena itu, kami sangat mengapreasi kehadiran Dinas Dukcapil memberikan penjelasan terkait penuntasan dokumen kependudukan warga kami," kata Kades yang baru dilantik pada akhir Desember 2021 yang lalu.
Acara dilanjutkan dengan diskusi tanya jawab dan penjelasan pengisian formulir permohonan dan sebelum meninggalkan kantor desa tersebut, Kadis Dukcapil Dairi bersama Pejabat Fungsionalnya dan Kades Maju beserta jajarannya berfoto bersama di depan Kantor Desa Maju sebagai wujud komitmen bersama wujudkan Dairi Unggul.
Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=319854373594999&id=100067113165768?