Sepasang Pengantin Baru Jemaat GKBP Kampung Karo Klasis Dairi dapat Akta Perkawinan Langsung

26 Aug 2022     565

Sidikalang-Sepasang Pengantin Baru Dinal Alexander Barus dengan Nurhayati Manalu mendapat akta perkawinan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi yang langsung diserahkan di Gereja GBKP Kampung Karo Klasis Dairi, Jumat (29/07).

Pemuka agama kristen yang bertugas memberkati kedua pengantin adalah Pdt. Merdiansa P. Ginting, S.Th, MM dihadapan kedua orang tua pengantin, undangan dan jemaat yang hadir dalam acara pernikahan kudus tersebut.

"Komitmen Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu dalam memberikan pelayanan terbaik dan berkualitas terus diwujudkan Dinas Dukcapil Dairi melalui penyerahan dokumen Administrasi Kependudukan (adminduk) kepada Seluruh Warga Dairi seperti penyerahan akta perkawinan disaat dilakukan pernikahan kudus di seluruh gereja-gereja se – Dairi," ujar Kadis Dukcapil Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si dari ruang kerjanya.

Selain di gereja -gereja, Dinas Dukcapil juga telah bekerjasama dengan Kantor Urusan Agama (KUA) dalam urusan dokumen adminduk. Apabila ada warga yang melangsungkan pernikahan melalui KUA, Dinas Dukcapil juga akan menyerahkan dokumen kependudukan seperti Kartu Keluarga (KK) dan KTP-el pengantin baru.

"Untuk mendekatkan dan menghadirkan pelayanan ditengah-tengah masyarakat, Dinas Dukcapil juga melaksanakan rekam KTP-el ke sekolah-sekolah. Anak-anak didik yang telah berusia 17 tahun keatas akan mendapat layanan ini. Secara bergantian, menurut jadwal yang telah ditentukan, Dinas Dukcapil hadir memberikan pelayanan jemput bola ini kepada warga, sehingga untuk mendapatkan identitas berupa KTP-el sudah begitu mudah dan cepat," ungkap Deddy.

Deddy juga berharap dan menghimbau kepada seluruh warga untuk mengecek kembali dokumen kependudukan yang belum lengkap. Apabila belum lengkap, silakan urus dan lengkapi seluruh persyaratannya.

Sementara itu, salah satu keluarga dari pihak laki-laki pengantin Junanto Lumban Tobing mengapresiasi program penyerahan akta perkawinan langsung di Gerejanya karena program ini perdana dilakukan sehingga menjadi hal yang istimewa dirasanya.

"Pelayanan Dinas Dukcapil luar biasa, kami bangga dan salut atas program ini. Kami berharap pelayanan ini dapat terus dilakukan kepada seluruh warga agar kehadiran pemerintah dalam melayani warga dapat terus kami rasakan," kata Junanto Lumban Tobing dengan senyum bahagia.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid02PBwB6rPVMqN2RyuExBaAhtLQFs5wTCv7yVLo6s7jWXRnNvcEA...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



SP4N-LAPOR!



SIPPN KemenPANRB