Sidikalang-Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si menyerahkan 77 keping Kartu Identitas Anak (KIA) Pelajar SMP Negeri 3 Tigalingga yang diterima Kepala Sekolah (Kasek) SMP N 3 Tigalingga Binari Rajagukguk yang diwakili Wakil Kasek Tigor M. Situmorang, S.Pd, di ruang layanan Dinas Dukcapil Dairi, Jumat (25/11).
Dalam keterangannya, Kadis Dukcapil Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si mengatakan bahwa Dinas Dukcapil Dairi secara konsisten akan menyelesaikan seluruh dokumen kependudukan seluruh warga termasuk dokumen Administrasi Kependudukan (Adminduk) anak-anak didik yang masih duduk dibangku sekolah.
"Sesuai program kerja Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu yang ditetapkan dalam Dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Dairi Tahun 2019 â 2024, penuntasan dokumen adminduk seluruh warga menjadi skala prioritas untuk dilakukan. Oleh karena itu, berbagai program dilaksanakan seperti penuntasan dokumen adminduk bagi seluruh pelajar di seluruh tingkatan," tuturnya.
Komitmen Pemerintah Kabupaten dibawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu dalam mencapai target penyelesaian dokumen adminduk warga benar-benar dilaksanakan Dinas Dukcapil melalui penyediaan layanan adminduk di seluruh kecamatan, Desa dan Kelurahan se-Dairi.
"Dokumen adminduk sudah semakin dekat dengan masyarakat dengan tersedianya layanan adminduk di seluruh Kecamatan, Desa dan Kelurahan se â Dairi. Melalui layanan ini, masyarakat dapat melengkapi dokumen adminduknya yang belum ada sehingga kebutuhan akan dokumen dapat terpenuhi. Permasalahan dan keluhan selama ini, dapat teratasi dengan cepat dan mudah," ungkap Deddy sembari berdiskusi dengan warga diruang kerjanya.
Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid02XYzPXJ8CCEQnFsN1osfdPCfU9bmXzWrtagyEYU5vZpiaXFp9m...
?