Ahli Waris Keluarga Simon Simanjuntak Terima Akta Kematian Dinas Dukcapil Dairi

07 Feb 2023     462

Sidiangkat-Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi Deddy Situmorang, SE, M.Si diwakili Pejabat Fungsional Nurdingse Simbolon menyerahkan akta kematian Simon Simanjuntak kepada isteri almarhum bersama keluarga yang beralamat di Jl. Runding No. 140 C Kelurahan Sidiangkat, Kecamatan Sidikalang, Jumat (03/02).

Dalam keterangannya, Kadis Dukcapil Dairi Deddy Situmorang, SE mengatakan program jemput bola atau Jempol seperti penyerahan dokumen kependudukan secara langsung kepada seluruh warga terus dilakukan untuk membuktikan perwujudan Dairi Unggul dibawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu.

"Disela-sela kegiatan pelayanan jemput bola adminduk di Desa Sigambir-Gambir Kecamatan Siempat Nempu Hulu, secara bersamaan dilaksanakan juga pelayanan penyerahan akta kematian kepada ahli waris keluarga simon simanjuntak yang berdomisili di sidiangkat Kecamatan Sidikalang yang diharapkan dapat memanfaatkan dalam berbagai urusan seperti kepihak asuransi, perbankan dan instansi lainnya," ujar Kadis.

Dia juga menyampaikan bahwa melalui pelayanan ini, pembenahan dan penyelesaian dokumen administrasi kependudukan seluruh warga dapat dituntaskan secara bertahap.

"Peristiwa-peristiwa penting ditengah-tengah-tengah masyarakat seperti kelahiran, perkawinan bahkan kematian, Pemerintah akan menerbitkan dokumen-dokumen kependudukan sebagai pemenuhan hak-hak konstitusional Warga Negara Indonesia," ungkap Deddy dengan penuh semangat.

Dokumen adminduk yang diserahkan kepada isteri almarhum selain akta kematian adalah Kartu Keluarga (KK) dan KTP-el dengan status cerai mati dihadapan seluruh keluarga yang hadir.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid0CarA5iK8JyVFM1kTa8hXoiQZ7iA8ZAUhbQsYYYqmUN6pnKjkRK...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!