Dua Penduduk Rentan Adminduk Peroleh Layanan Jemput Bola KTP-el

29 Jan 2024     320

Dairi-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi memberikan pelayanan jemput bola rekam KTP-el terhadap dua orang Penduduk Rentan yang berdomisili di Kecamatan Sidikalang dan Kecamatan Sitinjo, Jumat (19/01).

Kedua warga penyandang disabilitas tersebut adalah Oliver Tristan Tampubolon, 20 tahun yang beralamat S.M Raja No 350 Sidikalang, Kelurahan Sidikalang, Kecamatan Sidikalang. Selanjutnya, Nia Kerin Ujung, 17 tahun, bertempat tinggal di Panji Dabutar, Kelurahan Panji, Kecamatan Sitinjo.

Dalam keterangan, Kadis Dukcapil Dairi Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si menjelaskan bahwa pelayanan yang dilaksanakan instansi adalah sebagai upaya pemenuhan identitas diri bagi seluruh penduduk termasuk kepada warga yang masuk dalam kategori penduduk rentan.

"Pelayanan terhadap penduduk rentan tersebut, kami langsung berkunjung kerumah warga tersebut karena kondisi terbatasan warga tersebut. Melalui pelayanan tersebut, kebutuhan akan KTP-el dapat terpenuhi,"tutur Kadis.

Ia juga mengatakan apabila ada warga yang masuk dalam kategori penduduk rentan seperti penyandang disabilitas, Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), lansia, tuna susila, narapidana, anak-anak terlantar dan lainnya, keluarga terdekatnya dapat mengajukan permohonan untuk dilaksanakan pelayanan langsung kerumah-rumah warga tersebut tanpa dipungut biaya.

"Inilah salah satu wujud Dairi Unggul di bawah kepemimpinan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu dalam meningkatkan mutu layanan terhadap seluruh warga termasuk kepada penduduk rentan. Melalui kepemilikan dokumen adminduk dapat dipergunakan dalam berbagai urusan dan mendapat layanan dari pemerintah seperti layanan kesehatan, bantuan sosial dan lainnya,"sebutnya.

Dalam kesempatan tersebut, terlihat Kabid Dafduk Karma Melodi Capah, ST, MM bersama pejabat fungsional Dukcapil Dairi Nurdingse Simbolon menyerahkan KTP-el terhadap kedua warga difabel langsung didampingi keluarga di rumah warga tersebut.

Berita ini juga dapat dibaca di:
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=pfbid02grqWVVUjWbKV4YcBZ9kX9oRip8bovhjddAwEDFxeKz2wEjeo2...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!