Dukung PPDB SMA/SMK TP 2024/2025, Dinas Dukcapil Dairi Sukses Berikan Layanan Selama Hari Libur

27 May 2024     286

Sidikalang-Selama hari libur, Hari Raya Waisak, Cuti Libur Bersama, Sabtu dan Minggu, mulai hari kamis sampai dengan hari minggu, 23 sampai dengan 26 Mei 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi, tetap buka, memberikan pelayanan terbatas untuk mendukung kelancaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK Tahun Pelayanan 2024/2025.

"Untuk mendukung kelancaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK Tahun Pelayanan 2024/2025, Dinas Dukcapil Dairi tetap buka. Kami memberikan pelayanan terbatas untuk keperluan persyaratan PPDB berupa Surat Keterangan (Suket) Domisili dan legalisir dokumen adminduk", tutur Kadis Dukcapil Dairi Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si, Minggu (26/05).
Dinas Dukcapil Dairi memberikan pelayanan selama libur ini, mulai jam 9 pagi sampai pukul 15.00 wib atau pukul 3 sore. Seluruh petugas yang telah ditunjuk siap memberikan pelayanan yang diperlukan baik secara tatap muka maupun layanan melalui online dengan menghubungi Call Center Dukcapil Dairi 081 2323 8 3434 dan 081 2323 8 8383.

Kadis juga menjelaskan total Suket yang diterbitkan selama hari libur sebanyak 49 lembar dan 9 Kartu Keluarga (KK) yang dilegalisir. Hasil dari pelayanan ini patut diapresiasi untuk membantu para peserta didik untuk mendaftar sekolah di tingkat SMA/SMK di Kabupaten Dairi.

"Suket Domisili yang diterbitkan hari kamis, 8 lembar dengan 1 leges Kartu Keluarga (KK). Dilanjut pada hari Jumat, diterbitkan 15 suket domisili dengan 5 leges KK. Pada Sabtu, 18 Suket dan 3 legas KK dan hari ini, minggu, suket yang diterbitkan sebanyak 11 lembar. Total suket yang diterbitkan selama libur 49 lembar dengan 9 KK yang dileges", sebut Deddy.

berita ini dapat dibaca di:https://www.facebook.com/disdukcapilkabdairi/posts/pfbid038NhbNenQ6CAJGUVePjaZbeWP5QASvBc6JoNYEngWYJ...?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



SP4N-LAPOR!



SIPPN KemenPANRB