Pasca Ibu Bersalin, RSUD Sidikalang dan Puskesmas Bakal Gajah Serahkan Dokumen Adminduk

03 Jun 2024     204

Dairi-Sebagai upaya memberikan pelayanan prima bagi seluruh Warga Dairi, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidikalang dan UPTD. Puskesmas Bakal Gajah serahkan dokumen Administrasi Kependudukan (Adminduk) berupa Akta Kelahiran anak dan Kartu Keluarga (KK) pasca ibu bersalin, Jumat (31/05).

"Pada hari ini diserahkan 4 set dokumen adminduk kepada warga, usai bersalin di RSUD Sidikalang dan Puskesmas Bakal Gajah. Pelayanan ini dapat dilakukan atas kerjasama antara Dinas Dukcapil Dairi dengan RSUD Sidikalang dengan 18 UPTD. Puskesmas Se – Dairi", jelas Kadis Dukcapil Dairi Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si.

Petugas yang telah ditunjuk di RSUD Sidikalang dan Puskesmas Se – Dairi dalam memberikan pelayanan terrpadu tersebut akan meminta warga yang akan bersalin untuk melengkapi seluruh persyaratan yang diperlukan untuk mengurus akta kelahiran anak. Dokumen yang akan diterbitkan bukan hanya akta lahir anak, ikut juga Kartu Keluarga (KK) karena ada penambahan anggota keluarga di KK tersebut. Nantinya akan diserahkan juga Kartu Identitas Anak (KIA).

"Inilah inovasi pelayanan Dinas Dukcapil Dairi yang konsisten dilakukan di instansi pemerintah yang telah menjalin kerjasama dengan Dinas Dukcapil Dairi seperti RSUD dan Puskesmas, pasca bersalin akan membawa pulang dokumen adminduk. Seluruh instansi tersebut tidak perlu mengantar berkas permohonan, cukup pengajuannya melalui layanan perkebbas", ungkapnya.

Tiga keluarga yang menerima akta lahir pasca ibu bersalin di RSUD SIdikalang, Keluarga Ricmoon Lumbantobing - Maria Soviani Sihotang, menerima akta lahir Gemma Zheslyn Br Tobing yang beralamat di Desa Bangun Kecamatan Parbuluan.

Selanjutnya, keluarga Roy Sanggar Lumban Gaol - Juniaty Sinaga menerima akta lahir anak Fransisko Parningotan Lumban Gaol yang bertempat tinggal di Jl. Perintis No. 137 Kelurahan Huta Rakyat, Kecamatan Sidikalang, dan akta lahir Regina Olivia Banjarnahor diserahkan kepada keluarga Sukeng Banjar Nahor - Rusmaya Sianturi yang berdomisili di Paninjoan Desa Gunung Meriah, Kecamatan Siempat Nempu Hulu.

Sedangkan keluarga Mukmin Bancin - Romauli Tambunan yang beralamat di Desa Lae Pangaroan Kecamatan Silima Pungga pungga yang menerima akta kelahiran Nazar Bancin di Puskesmas Bakal Gajah.


berita ini dapat dibaca di : https://www.facebook.com/share/p/qxMPcqio8Pps9wrh/?




PEMIMPIN DAERAH



AGENDA


CALL CENTER



BULETIN



PERSYARATAN ADMINDUK


PEGAWAI TERBAIK

Index Kepuasan Masyarakat


SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT



NILAI SKM



SP4N-LAPOR!