Sidikalang - Kolaborasi antara RS Serenapita dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Dairi terus memberikan kemudahan bagi masyarakat. Setiap ibu yang melahirkan di RS Serenapita kini langsung mendapatkan dokumen administrasi kependudukan (Adminduk) lengkap sebelum pulang ke rumah.
Pada Senin (17/02), Kepala Unit Rekam Medis RS Serenapita, Putri Hayani Nasution, menyerahkan akta kelahiran dan Kartu Keluarga (KK) yang telah diperbarui kepada Keluarga Liwan Samosir dan Yustina Br. Panggabean, warga Desa Pargambiran, Kecamatan Sumbul.
Putri Nasution menjelaskan bahwa layanan ini sudah berjalan sejak kerja sama antara RS Serenapita dan Dinas Dukcapil Dairi dimulai. Setiap ibu yang bersalin akan langsung membawa pulang akta lahir, KK terbaru, dan Kartu Identitas Anak (KIA).
"Inilah salah satu fasilitas layanan terbaik yang kami berikan. Warga tidak perlu lagi repot mengurus dokumen ke Dukcapil, karena semua sudah kami siapkan dan serahkan langsung sebelum mereka pulang," ungkapnya sambil menyerahkan dokumen kepada keluarga yang berbahagia.
Sementara itu, Kepala Dinas Dukcapil Dairi, Dr. Deddy Situmorang, SE, M.Si, mengapresiasi komitmen RS Serenapita dalam memberikan pelayanan yang cepat dan nyata kepada warga. Menurutnya, inovasi ini menjadi nilai tambah bagi rumah sakit swasta dalam meningkatkan kepuasan pasien.
"Layanan ini sudah berjalan selama satu tahun dan memberikan kemudahan luar biasa bagi warga. Kolaborasi dengan RS Serenapita semakin membuktikan bahwa pelayanan Adminduk yang cepat dan mudah bisa dinikmati semua masyarakat, tanpa harus datang ke kantor Dukcapil," ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa layanan ini didukung oleh Perkebbas (Pelayanan Adminduk Berbasis Online), sehingga permohonan bisa diajukan melalui aplikasi. Dokumen yang telah diproses langsung diunduh dan diserahkan kepada keluarga sebelum meninggalkan rumah sakit.
Kolaborasi ini semakin memperkuat komitmen Pemerintah Kabupaten Dairi dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, memastikan setiap bayi yang lahir sudah memiliki identitas resmi sejak hari pertama kehidupannya.
Berita ini juga dapat di baca di :https://www.facebook.com/share/p/18Uik1VX88/